Kamis, 13 September 2012

Konsep Pemahaman yang Salah Terhadap Uang


Di zaman sekarang ini, banyak orang yang terobsesi dengan kekayaan. Sehingga tak heran bila mereka menghabiskan hampir seumur hidupnya hanya untuk bekerja mencari uang. Padahal ada banyak hal yang lebih penting daripada itu. Hanya saja mereka menjadi buta akan hal – hal tersebut karena sudah terobsesi untuk menjadi kaya.
Bila kita tinjau kembali, banyak hal – hal yang lebih penting daripada kekayaan dan bahkan tidak bisa dibeli oleh uang. Apa sajakah hal – hal tersebut? Berikut adalah 10 konsep yang salah mengenai uang.

1. Semakin kaya, Anda akan menjadi semakin bahagia
Coba tanyakan hal ini kepada Howard Hughes, Anna Nicole Smith, John Belushi, Chris Farley, Marilyn Monroe, Michael Jackson, Amy Winehouse, Jimi Hendrix, Janis Joplin, Kurt Cobain, dan Elvis mengenai pernyataan di atas. Apakah kekayaan dan ketenaran membuat mereka bahagia? Bila kekayaan membuat mereka bahagia, lantas mengapa mereka mengakhiri kisah hidupnya dengan tragis? Bahkan beberapa dari mereka ada yang bunuh diri. Tentu saja kekayaan tidak membuat mereka bahagia. Karena sebenarnya kebahagiaan dapat Anda dapatkan dengan menyayangi diri Anda terlebih dahulu. Nah, perasaan untuk menyayangi diri Anda sendiri dalah suatu hal yang tidak bisa dibeli dengan uang. Jadi daripada terobsesi dengan kekayaan, lebih baik Anda mencari tahu apa yang membuat diri Anda bahagia. Lalu carilah uang secukupnya agar Anda dapat melakukan aktifitas yang Anda sukai tersebut. Dengan mencari uang terus menerus hanya akan membuang waktu Anda dan membuat Anda stress. Lebih baik mencari uang secukupnya dan kemudian menikmati hasilnya.

2. Penghasilan yang tinggi akan menjauhkan Anda dari hutang
Apa bedanya bila Anda berpenghasilan 5 juta namun memiliki hutang 10 juta dengan orang yang berpenghasilan 50 juta dan memiliki hutang 100 juta? Jawabannya adalah: tidak ada! Karena semakin tinggi penghasilan Anda, semakin tinggi pula hutang yang Anda miliki. Satu – satunya solusi adalah dengan tidak berhutang atau meminjam uang! Dengan begitu Anda tidak akan terlilit utang dan bunganya.

3. Orang kaya memiliki segalanya, mulai dari rumah mewah, mobil mewah, baju mewah, dll.
Mari kita coba untuk menyingkirkan pikiran tersebut dari dalam benak kita. Karena menurut penelitian, orang yang benar – benar kaya sebenarnya tidak bergaya hidup serba mewah seperti yang kita pikirkan. Mereka mengendarai mobil yang sederhana, tinggal di rumah yang selingkungan dengan kita dan menghindari baju – baju desainer yang mahal. Lantas, siapa dong orang – orang kaya yang bergaya hidup mewah seperti yang kita pikirkan itu? Mereka adalah orang – orang yang sebenarnya tidak akan pernah kaya. Karena mereka menghabiskan uang yang seharusnya untuk hari depan mereka hanya untuk penampilan mereka pada hari ini. Mereka menghambur – hamburkan uang mereka untuk kepuasan sesaat dan demi gengsi yang ditinggikan. Sehingga mereka hanya nampak kaya, bukannya memang kaya.

4. Saya tidak akan khawatir bila saya mempunyai banyak uang.
Hal di atas hanyalah omong kosong. Karena semakin banyak uang yang Anda pegang, maka semakin besar juga ketakutan Anda untuk kehilangan uang tersebut. Memang orang yang tidak punya uang untuk makan atau untuk tempat tinggal mempunyai kekhawatiran sendiri. Namun bila Anda memegang sejumlah besar uang pun, Anda akan mempunyai bentuk kekhawatiran lain. Yang benar adalah dengan mempunyai semuanya serba secukupnya, bukannya berlebihan.

5. Uang akan membantu Anda menemukan jodoh Anda
Banyak orang yang berpikir bahwa Anda akan mudah menemukan pasangan hidup bila Anda menjadi orang kaya. Contohnya saja orang – orang kaya akan mudah menggandeng cewe cantik. Cobalah untuk berpikir kembali. Apakah Anda benar – benar ingin menikahi pasangan hidup yang hanya mencintai uang Anda saja? Bagaimana bila suatu saat Anda bangkrut? Tentu saja dia akan meninggalkan Anda karena Anda sudah tidak kaya lagi. Karena sebenarnya, bukan uang lah yang Anda perlukan untuk menemukan jodoh Anda. Seorang pasangan hidup yang baik tentu saja tidak menilai Anda hanya dari kekayaan Anda. Namun yang membuat wanita tertarik adalah ambisi, kepandaian yang disertai selera humor. Karena pada dasarnya semua orang menyukai kepribadian yang memiliki rasa kepercayaan diri sendiri, tidak serakah, dan dapat membuat orang di sekitarnya tertawa.

6. Saya akan dapat lebih bersenang – senang jika saya kaya.
Pada waktu kecil, saya hanya mempunyai 2 buah kelereng untuk dimainkan. Namun saya sangat bahagia pada saat itu. Kini, saya bisa membeli berton – ton kelereng, namun tidak menjamin saya dapat memiliki kebahagiaan seperti yang saya miliki ketika saya kecil. Dapat kita lihat bahwa uang tidak dapat membeli masa – masa bahagia. Ketika sudah dewasa, kita memiliki cara sendiri untuk bahagia. Anak kecil dapat dipuaskan dengan kelereng, namun orang dewasa memiliki kebutuhan yang berbeda. Semua orang memiliki cara masing – masing untuk dapat berbahagia. Dengan begitu, uang bukanlah patokannya. Uang hanyalah salah satu faktor pendukungnya saja.

7. Memiliki banyak uang berarti hidup kita menjadi aman.
Bila Anda berpikir kembali, sebenarnya salah satu tujuan utama Anda memiliki uang adalah untuk membuat hidup Anda lebih terjamin. Anda menyisihkan uang Anda untuk suatu kejadian yang tak terduga. Pernyataan di atas memang benar, namun tidak sepenuhnya benar. Karena kehidupan ini tidak seluruhnya dapat kita kontrol dengan uang. Bisa saja Anda tiba – tiba terkena serangan jantung dan meninggal pada hari ini. Siapa yang tahu? Ternyata uang tidak dapat menjaminnya.

8. Uang bisa membuat saya bertemu orang – orang yang menarik.
Anda salah besar jika Anda berpikir akan sangat menyenangkan berada di lingkungan orang – orang kaya. Karena setiap orang mempunyai karakter masing – masing. Memang kita dapat bertemu dengan orang – orang kaya yang sukses dan mendengarkan kisah hidup mereka yang menarik. Namun kebanyakan orang – orang kaya memiliki karakter yang sombong, iri hati dan ingin selalu bersaing, suka menghakimi dan sebagainya. Kebanyakan orang yang memang tumbuh di lingkungan orang kaya memiliki sikap yang angkuh walaupun tidak semua. Bukan uang lah yang membuat seseorang menarik untuk diajak berteman, namun karakter.

9. Saya butuh uang untuk bepergian
Dunia ini mempunyai banyak tempat menarik untuk dikunjungi. Oleh karena itu banyak orang yang mengumpulkan uang untuk bepergian. Dan untuk dapat bepergian, kita akan membutuhkan uang. Memang hal tersebut tidak dapat disangkal lagi. Namun jika Anda benar – benar ingin bepergian, tidak harus mewah dan mahal koq. Anda dapat bepergian dengan budget yang rendah. Walaupun tempat jauh sekalipun, pasti ada jalannya. Anda hanya tinggal mencari jalannya saja bagaimana cara bepergian secara hemat. Dimana ada kemauan, di situ pasti akan ada jalannya.

10. Bila saya kaya, saya akan mempunyai banyak teman.
Tentu saja hal ini tidak benar. Karena bila Anda kaya, teman yang Anda miliki bukanlah teman sejati. Mereka hanya melirik uang yang Anda miliki saja. Teman sejati adalah orang yang menyukai karakter Anda, bukannya manfaat apa yang dapat mereka dapatkan bila berteman dengan Anda. Teman sejati inilah yang sebenarnya Anda inginkan, bukannya teman yang hanya memanfaatkan Anda dan meninggalkan Anda di waktu susah.

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan Tinggalkan Komentar. Mohon untuk tidak berkomentar yang bernada SPAM atau berbau PORNO. Harap Menyertakan Link Sumber bila ingin Mengcopy Paste artikel Blog ini.
Copyright © Real-Sabian.Blogspot.com

 
back to top